PATEAN. Pimda 070 TSPM Kab. Kendal akhirnya menetapkan 10 pesilat kelas dewasa untuk dipersiapkan dalam laga Kejuaraan Kabupaten (Kejurkab) Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Kab. Kendal yang akan berlangsung tahun 2022.
Penetapan ke 10
pesilat tersebut merupakan hasil Seleksi Daerah (Selekda) diikuti oleh 41
pesilat yang digelar pada Ahad (12/11) di gedung serba guna Pondok Modern Darul
Arqam Muhammadiyah Patean.
Adapun ke 10 pesilat tersebut masuk kategori dan kelas pertandingan dewasa,
terdiri 8 pesilat kelas dewasa putra, dan 2 pesilat dewasa putri.
Untuk kelas dewasa putra, yakni kelas A : 45 kg – 50 kg atas nama Taufiqur Affan (Weleri), kelas B : 50 kg – 55 kg Eko Suryo (Weleri) kelas C : 55 kg – 60 kg Osama (Darul Arqom Patean), kelas D : 60 kg – 65 kg, Ahmad Suyuti (Weleri), kelas F : 70 kg – 75 kg M. Alif (Weleri), kelas H : 80 kg – 85 kg M. Abiyyu (Darul Arqom Patean), kelas I : 85 kg – 90 kg, Irvan Abdul Rozi (Boja), dan kelas J : 90 kg – 95 kg atas nama M. Robiul (Weleri). Sedangkan katagori dewasa putri terdiri kelas A : 45 kg – 50 kg Alvi Laelatul (Weleri) dan kelas B : 50 kg – 55 kg atas nama Dewi Nur (Boja)
Ketua Pimda 070 TSPM Kab. Kendal, Suprapto menyampaikan banyak terima kasih atas keikut sertaan para atlet dalam Selekda.
Dia mengatakan, Selekda yang dilaksanakan adalah seleksi yang paling awal
dilakukan oleh TSPM sebelum menuju Kejuaraan Kabupaten. Suprapto berpesan kepada para atlet yang lolos Selekda melakukan latihan setiap
hari, termasuk latihan di cabang masing-masing dengan pemantauan pelatih
cabang. “Setelah masuk dalam tim menuju Kejurkab diharapkan latihan dan menjaga stamina
harus dilakukan” kata Prapto.Pemusatan latihan, lanjut dia, rencananya dilaksanakan setiap akhir pekan
Sabtu sore dan Ahad Pagi, menggunakan seragam Tapak Suci lengkap di padepokan
Pusaka.
“Selama latihan di
Padepokan Pusaka, insya Allah kami akan memberi bantuan trnspotasi kepada atlet
dan pelatih” ujarnya didampingi pelatih Faqih Ulya, Muadz, dan Ferry.
Kegiatan Selekda dihadiri dan dibuka oleh Wakil Ketua PDM Kendal, Abdullah Sachur. “Organisasi TSPM bisa tegak dan berjalan dengan baik harus melakukan konsolidasi sebagai forum dalam persiapan melaksanakan program kejuaraan maupun lainnya” kata K.H Abdullah Sachur. Program organisasi, kata dia harus ada korelasi dengan program-program di atasnya maupun di bawahnya sehingga akan mampu melahirkan konsolidasi kader. K.H Abdullah Sachur berharap, TSPM dalam melaksanakan kegiatan jangan memikir dana, tetapi adakan kegiatan dengan sendirinya dana akan ada.
Selekda dihadiri oleh pesilat TSPM, Sapto Purnomo, peraih juara 1 kejuaraan dunia 2010 di Taman Mini Indonesia Indah ITMII) Jakarta, peraih medali emas di ajang Sea Games di Myanmar 2011.
Tampak hadir pula,
Sesepuh TSPM Jawa Tengah, HR Mastur Darori, Direktur Pondok Modern Darul Arqam
Muhammadiyah Patean, Kholiq Kurniawan, dan seluruh anggota TSPM dari Pondok
Darul Arqam Patean. (fur)
Sumber: Kendalmu.com
Anda ingin DONASI SYIAR?
TAPAK
SUCI ADALAH PERGURUAN SENI BELADIRI YANG TIDAK SAJA MELATIH FISIK
BELADIRI, NAMUN JUGA SEBUAH GERAKAN SYIAR DAKWAH. ANDA INGIN BER DONASI UNTUK
MEMBANTU KEGIATAN SYIAR TAPAK SUCI? SILAHKAN DATANG KE LAZISMU KENDAL JL.
PEMUDA 46 KENDAL ATAU TRANSFER MELALUI REKENING VA BANK MUAMALAT (KODE
ATM MUAMALAT: 147)
NOMOR VA: 7395-0377-7777-7777
ATAS NAMA, TAPAK SUCI KENDAL
LAPORAN TAHUNAN BISA DI DOWNLOAD DISINI
Tidak ada komentar:
Posting Komentar